Ngopi Bareng di Paralayang: Pengunjung Sumedang Apresiasi Kinerja Polisi di Ops Ketupat Lodaya 2024

Majalengka – Suasana ngopi yang santai di objek wisata Paralayang, Majalengka, disertai dengan apresiasi yang hangat terhadap kinerja kepolisian dalam Ops Ketupat Lodaya 2024. Seorang pengunjung asal Sumedang menyampaikan penghargaannya kepada Polres Majalengka dan jajarannya, serta instansi terkait, sambil menikmati secangkir kopi.

Kegiatan tersebut dilakukan oleh Kapolsek Majalengka Kota, yang juga menjabat sebagai Kepala Pos Pam, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP. Ia menyambangi pengunjung sambil ngopi bareng, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berdialog langsung dengan polisi.

“Pengunjung dari Sumedang ini mengapresiasi kinerja Polri dalam Ops Ketupat Lodaya 2024. Mereka merasa terbantu dengan adanya keamanan dan pengamanan yang dilakukan oleh kepolisian,” ujar AKP Iwan Sutari.

Dalam suasana santai tersebut, pengunjung juga menyampaikan rasa syukur atas terciptanya situasi yang aman selama libur Lebaran. Mereka merasa nyaman dan senang bisa menikmati liburan dengan tenang di objek wisata Paralayang, tanpa harus khawatir akan gangguan keamanan.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si, CPHR, menyambut baik apresiasi yang disampaikan oleh pengunjung. Ia mengungkapkan bahwa kinerja kepolisian tidak lepas dari dukungan dan kerjasama dari masyarakat.

“Kami senang mendengar apresiasi dari masyarakat. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik dan menjaga keamanan seluruh lapisan masyarakat,” tutur AKBP Indra Novianto.

Kehadiran kepolisian tidak hanya sebagai pengawal keamanan, tetapi juga sebagai mitra dan sahabat masyarakat. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan damai bagi semua.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *