Tiga Pilar Gabungan Kedokanbunder Gelar Patroli Bersama

 

Indramayu,- Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Tiga Pilar gabungan di Kecamatan Kedokanbunder melaksanakan patroli bersama. Rabu malam. (22/11/2023)

Kegiatan ini dilakukan dengan sasaran utama untuk mengantisipasi kejahatan Curas (pencurian dengan kekerasan), Curat (pencurian pemberatan), Curanmor (pencurian kendaraan bermotor), serta mencegah premanisme, balapan liar, dan kejahatan jalanan lainnya.

Selain itu, patroli juga bertujuan untuk mencegah tawuran antar kampung dan kelompok.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kedokanbunder, IPTU Sujana, menyatakan bahwa patroli bersama ini merupakan wujud sinergi dan kolaborasi antara Tiga Pilar di Kecamatan Kedokanbunder.

“Kami bekerja sama untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah kami. Dengan bersinergi, kami dapat lebih efektif dalam mengantisipasi dan menanggulangi potensi gangguan kamtibmas,” ujar IPTU Sujana.

Selama pelaksanaan patroli, petugas gabungan juga melakukan dialog dengan warga yang ditemui. Tujuannya adalah untuk menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas, serta meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan mereka.

“Kami mengajak seluruh warga untuk berperan aktif dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Kolaborasi antara petugas keamanan dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman,” tambah Kapolsek.

Patroli bersama ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Kecamatan Kedokanbunder. Pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *