BREAKING NEWS Seorang Lansia di Sawahan Madiun Dilaporkan Hilang, Diduga Terjatuh ke Sungai

 

Madiun – Pusat Pengendali Operasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Madiun melaporkan kejadian orang hilang atas nama Sami (±75), warga Dukuh Nglencong, Desa Golan, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Madiun.

Peristiwa ini terjadi pada Minggu, 25 Januari 2026. Berdasarkan laporan, sekitar pukul 11.00 WIB korban pergi membuang sampah di sekitar aliran sungai. Namun hingga sore hari, korban tidak kembali ke rumah dan diduga terpeleset serta terjatuh ke sungai.

Hingga berita ini diturunkan, korban belum ditemukan. BPBD Kabupaten Madiun telah melakukan penanganan awal dengan melaksanakan assessment di lokasi kejadian, berkoordinasi dengan unsur terkait, serta melakukan monitoring perkembangan situasi dan kondisi.

Proses pencarian sementara dilakukan melalui penyisiran darat, mengingat kondisi hari menjelang petang. Unsur yang terlibat dalam pencarian meliputi BPBD Kabupaten Madiun, TNI, Polri, perangkat desa, masyarakat setempat, serta relawan gabungan.

BPBD menyatakan pencarian akan kembali dilanjutkan dengan mempertimbangkan kondisi cuaca dan keselamatan tim di lapangan.red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed