Majalengka || Dengan semangat gotong royong, anggota Koramil 1711/Sumberjaya Kodim 0617/Majalengka bersama instansi lainnya melaksanakan pembongkaran rumah tidak layak huni milik Ibu Rumi, yang beralamat di Dusun Wage RT 01 RW 04 Desa Panjalin Lor, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka.
“Hari ini, Jumat (26/7/2024) kita lakukan pembongkaran untuk mulai pengerjaan rehab rumah milik Ibu Rumi. Untuk pengerjaan dilakukan secara gotong royong, dari anggota Koramil Sumberjaya, anggota Polsek Sumberjaya, pemerintahan Kecamatan Sumberjaya, aparat Desa Panjalin Lor dan warga masyarakat setempat,” terang Danramil 1711/Sumberjaya Kapten Inf Iyus Ibnu Khajar, kepada awak media.
Lebih lanjut, Beliau mengatakan, sedangkan untuk anggaran perehaban ada bantuan dari Baznas Kabupaten Majalengka, elemen Muspika Sumberjaya, Pemdes Panjalin Lor dan warga masyarakat lingkungan setempat.
Masih kata Danramil, semoga dengan semangat gotong royong dari berbagai elemen, rehab rumah milik Ibu Rumi dapat segera terealisasi. Sehingga bisa dihuni kembali oleh pemiliknya.
“Kegiatan membantu meringankan beban warga ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab aparat teritorial diwilayah binaan, guna terciptanya kemanuggalan TNI bersama Rakyat dan implementasi dari 8 Wajib TNI dalam pelaksanaan tugas,” pungkas Danramil.(Pendim_0617)
Vicky