Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Jalin Dialogis Pasca Pemilu 2024, Sambangi Mahasiswi PKL di Kantor Kelurahan Babakanjawa Q1

 

Majalengka, – Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Polres Majalengka Polda Jabar, Bripka Roy Ronal Komara Sandi, turut serta dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif pasca Pemilu 2024. Pada Rabu (6/3/2024), Bripka Roy melaksanakan Patroli Dialogis dan menyambangi mahasiswi yang tengah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Kantor Kelurahan Babakanjawa, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka.

Dalam kegiatan tersebut, Bripka Roy menjalin dialogis dengan mahasiswi yang sedang melaksanakan PKL, menggali informasi terkait kondisi keamanan dan ketertiban di sekitar kantor Kelurahan Babakanjawa. Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah potensi kerawanan dan menjaga stabilitas keamanan pasca Pemilu.

Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, SIK, M.Si, CPHR, melalui Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP., menyatakan bahwa kehadiran Bripka Roy dalam patroli dialogis ini adalah bagian dari strategi kepolisian untuk menjaga situasi kondusif. “Dengan berkomunikasi langsung dengan masyarakat, kita dapat mengidentifikasi potensi gangguan keamanan dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang diperlukan,” ujar AKP Iwan Sutari.

Selama dialogis, Bripka Roy juga memberikan himbauan kepada mahasiswi PKL untuk tetap waspada terhadap lingkungan sekitar, serta mengajak mereka untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan. Pihak kepolisian berharap partisipasi dari semua elemen masyarakat, termasuk mahasiswa, dapat menjaga keamanan dan ketertiban bersama-sama.

Mahasiswi yang ditemui menyambut baik kehadiran Bripka Roy dan menyampaikan apresiasi atas upaya kepolisian dalam menjaga situasi pasca Pemilu. Mereka berjanji akan turut serta dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif selama masa PKL mereka di Kelurahan Babakanjawa.

Dengan adanya kegiatan Patroli Dialogis seperti ini, diharapkan keterlibatan aktif masyarakat, termasuk mahasiswa PKL, dapat menjadi salah satu pilar utama dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis di wilayah Kelurahan Babakanjawa dan sekitarnya.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *