Majalengka – Pekerjaan sasaran fisik terus dikerjakan Anggota Satgas TMMD Ke-119 Kodim 0617/Majalengka bersama masyarakat dengan melanjutkan pembangunan pos kamling, di Desa Cipasung, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, pada Sabtu (2/3/2024).
Dansatgas TMMD Ke-119 Kodim 0617/Majalengka Letkol Inf Dudy Pilianto, S.Pd., M.I.P melalui Pasiter Kodim 0617/Majalengka Kapten Inf Mastam menyampaikan, dengan dibangunnya pos kamling ini agar tercipta kenyamanan dan keamanan lingkungan Desa Cipasung.
“Selain melanjutkan pengerjaan pondasi yang sudah selesai, kini tim satgas TMMD dan warga mulai memasang atap dan pengecatan seng. Kami berharap pengerjaan pos kamling dapat selesai secepatnya,” katanya.
“Selain pos Kamling Satgas TMMD hari ini masih melajutkan pekerjaan fisik lainya, yaitu Madrasah dan Rutilahu. Ia juga yakin dengan gotong royong pekerjan itu di harapkan bisa rampung tepat waktu hingga pengerjaan TMMD berakhir” ujar Kapten Inf Mastam. (Pendim_0617)
Vicky







