HULU SUNGAI TENGAH, BUSERJATIM.COM GROUP – Pasi Intel Kodim 1002/HST Kapten Inf Lilis Susanto mewakili Dandim 1002/HST mengikuti Upacara Ziarah Nasional dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 yang digelar di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa, Desa Batu Benawa, Senin pagi (10/11/2025). Kegiatan berlangsung khidmat dengan dihadiri sekitar 150 peserta dari unsur Forkopimda, TNI, Polri, ASN, Tagana, Pramuka, dan para veteran.
Upacara dipimpin Bupati Hulu Sungai Tengah Samsul Rizal selaku Inspektur Upacara. Rangkaian prosesi berjalan tertib mulai dari penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, hingga peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan. Kapten Inf M. Fadillah bertindak sebagai Komandan Upacara dan Kapten Inf Budi W.S sebagai Perwira Upacara.
Komposisi pasukan terdiri dari unsur Forkopimda, Kodim 1002/HST, Yonif 621/MTG, Tagana, veteran, serta Pramuka Saka Wira Kartika. Suasana hening menyelimuti TMP saat seluruh peserta memberikan penghormatan terakhir kepada para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan dan kehormatan bangsa.
Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga oleh Inspektur Upacara yang diikuti seluruh peserta ziarah. Prosesi ini menjadi simbol penghormatan dan doa bagi para pahlawan yang telah mendahului.
Kapten Inf Lilis Susanto menyampaikan bahwa keikutsertaan Kodim 1002/HST dalam ziarah nasional ini merupakan bentuk penghargaan serta komitmen menjaga nilai-nilai perjuangan.
“Ziarah ini bukan hanya seremonial, tetapi pengingat bahwa kemerdekaan lahir dari pengorbanan yang besar. Tugas kita sebagai generasi penerus adalah menjaga, melanjutkan, dan mengisi kemerdekaan dengan pengabdian yang tulus,” ujarnya.
Upacara Ziarah Nasional berjalan lancar, tertib, dan aman. Kodim 1002/HST menegaskan akan terus mendukung kegiatan yang memperkuat semangat nasionalisme dan pengabdian kepada bangsa, khususnya di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
(pen1002hst).








