Safari Ramadan, apolsek Gabuswetan Gelar Sholat Tarawih Keliling

Indramayu – Kapolsek Gabuswetan, jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan Sholat Tarawih keliling di Masjid Al Ikhlas, Desa Gabuskulon, Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu. Kamis (13/3/2025)

 

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan.

 

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana menyampaikan bahwa Sholat Tarawih keliling ini tidak hanya sebagai sarana ibadah, tetapi juga sebagai wujud kepedulian Polri terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat.

 

 

Dengan melibatkan diri dalam ibadah bersama di masjid, diharapkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat.

 

“Kami melaksanakan Sholat Tarawih keliling ini sebagai bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat. Selain itu, tujuan utama kami adalah untuk meningkatkan ibadah sebagai umat muslim di bulan suci Ramadhan,” ungkap AKP Agus Kristiana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata.

 

Usai melaksanakan Sholat Tarawih, Bhabinkamtibmas juga mengajak peran serta masyarakat dalam menjaga kamtibmas di lingkungannya.

 

 

Dengan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, diharapkan bulan suci Ramadhan dapat berjalan dengan damai dan kondusif, jelasnya.

 

Kegiatan Sholat Tarawih keliling yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.

 

Mereka menyambut baik langkah Polri dalam mendekatkan diri dan berpartisipasi aktif dalam kehidupan keagamaan di tengah-tengah masyarakat.

 

“Semoga kegiatan seperti ini terus dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan harmonis,” kata salah satu jemaah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *