Menjelang Berbuka Puasa, Personil Polsek Anjatan Lakukan Patroli dan Gatur Lantas Antisipasi Kemacetan

Indramayu – menjelang buka puasa, Personil Polsek Anjatan jajaran Polres Indramayu, Polda Jabar, melakukan kegiatan patroli dalam bentuk pengaturan dan Pengamanan di wilayah Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu, Selasa (11/3/2025) sore.

Pada kesempatan tersebut, Personil Polsek Anjatan menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Guna menghindari adanya kemacetan, Petugas juga melakukan pengaturan kendaraan di sekitar lokasi, sehingga arus lalu lintas tetap lancar dan tidak mengganggu pengguna jalan lain.

Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Anjatan AKP H. Rasita mengatakan untuk kegiatan ini, kami dari Polsek Anjatan, Rutin setiap pagi hari dan menjelang buka puasa, melakukan pengamanan dan pengaturan di titik ramai lalu lintas, demi mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan kemacetan di sekitar lokasi

AKP H. Rasita pun berharap, adanya kehadirin petugas Kepolisian di lapangan, keamanan dan kenyamanan warga pun dapat terjamin.

“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini, warga merasa aman dan nyaman, pada saat membeli keperluan untuk berbuka puasa” tutup Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata. Rabu (12/3/2025) pagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *