Sambang Petugas Jaga Malam: Polisi RW Polsek Majalengka Kota Sampaikan Imbauan Kamtibmas mjl

 

Majalengka, Pada Senin (8/7/2024) dini hari, Bripka Nanang, Polisi RW Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan kegiatan Sambang Petugas Jaga Malam di wilayah Komplek KPU, Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Dalam kegiatan tersebut, Bripka Nanang memberikan imbauan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada para petugas jaga malam.

“Kami ingin memastikan bahwa para petugas jaga malam tetap waspada dan sigap dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar, serta selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian jika menemukan hal-hal mencurigakan,” ujar Bripka Nanang.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Iwan Sutari,S.IP.,M.AP menyatakan, “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan keamanan di lingkungan masyarakat. Dengan adanya sinergi antara petugas jaga malam dan kepolisian, diharapkan keamanan dan ketertiban dapat terjaga dengan baik.”pungkasnya.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *