Majalengka,– Dalam rangka mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, Ka SPKT Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aiptu Deni Sudrajat menggelar kegiatan Ngobrol Mas (Ngopi Bareng Polisi dan Masyarakat) di area Makam Pangeran Muhamad, Kelurahan Cicurug, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini merupakan salah satu program inovatif yang diinisiasi oleh Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR. Senin (10/6/2024).
Dalam suasana yang penuh keakraban, Aiptu Deni Sudrajat berdialog dengan masyarakat setempat, mendengarkan aspirasi, keluhan, serta memberikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Ngobrol Mas ini adalah sarana bagi kami untuk lebih dekat dengan masyarakat, mendengarkan secara langsung apa yang menjadi perhatian mereka, serta bersama-sama mencari solusi untuk menjaga kamtibmas,” ujar Aiptu Deni.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP., mengatakan, “Program Ngobrol Mas ini adalah langkah nyata untuk membangun komunikasi yang efektif antara polisi dan masyarakat. Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini, situasi kamtibmas di wilayah Majalengka dapat terus terjaga dengan baik.”pungkasnya.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,